Tampilan luar diambil dari instagram Teako_House |
Hallo Hungry Mania, kali ini Hungry Mania berkesempatan mengunjungi restoran yang juga merangkap dessert house bernama "Taeko House". Restoran yang mengusung tagline made with sweet heart and hand ini beralamat di jl Putri Daranante. Tampilan luar restoran seperti gambar disamping.
Tampilan dalam Cafe |
Dibagian dalam cafe dapat dilihat dari lampion dan tulisan Jepang, ketahuan kalau menu yang disuguhkan adalah masakan Jepang seperti nasi kari dan mie ramen.
Selain menyuguhkan masakan Jepang, Taeko House juga menjual dessert. Ini bisa dilihat dari yang menu digantung hanya ada pilihan dessert.
Katsu O Curry IDR 30k |
Menu pertama yang diicip di Taeko House adalah Katsu O Curry. Dapat dilihat dari gambar menu ini terdapat nasi, telur dadar, kuah kari dan katsu. Kuah kari yang tidak begitu kental ditambah dengan wortel dan kentang sungguh menggugah selera. Porsinya besar, buat Food Lovers yg susah merasakan kenyang mungkin menu ini bisa membuat Food Lovers menjadi kekenyangan. :)
Tempura Curry Ramen IDR 23k |
Karena cafe ini mengusung tema Jepang maka menu selanjutnya yang diicip tentu saja ramen. Nama ramen ini adalah Tempura Curry Ramen 23k. Walaupun sama-sama kari, jangan dikira rasa kari ramen dengan Katsu O Curry sama. Rasanya sedikit berbeda dengan kuah kari di Katsu O Curry, kuah ini lebih kental. Cuma disayangkan, kuah karinya kurang banyak untuk menu ini, mungkin bisa ditambah untuk kuahnya karena memang rasanya kauhnya nikmat :D.
Setelah selesai menyicipi kedua menu tersebut untuk minum, kami coba Ice Cappucino dan Choco Mint. Khusus untuk Choco Mint, rasa mint-nya sangat terasa. Sebagai penyuka mint, Minuman Choco Mint ini recommended.
Nah, untuk Hungry Mania yang ingin mencoba kedua menu di atas bisa langsung mampir ke "TAEKO HOUSE" yang bertempat di Jl. Putri Dara Nante, Pontianak.
Keep on hungry guys!
Keep on hungry guys!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar